Belajar Kunci Piano Keyboard 12 Chord Minor Cm C#m Dm D#m Em Fm F#m Gm G#m Am A#m Bm LENGKAP !

kursus piano keyboard, les piano keyboard, kursus piano keyboard jakarta, les piano keyboard jakarta, kursus piano keyboard jakarta timur, les piano keyboard jakarta timur

Belajar Kunci / Chord Piano Keyboard, 12 Chord Minor Lengkap Untuk Pemula  


Setelah di artikel sebelumnya pembahasan adalah tentang kunci-kunci mayor piano atau keyboard maka pada artikel kali ini akan dibahas pula jenis chord utama lainnya yakni 12 kunci / chord minor pada piano / keyboard.

Pada hakikatnya, chord atau kunci minor merupakan chord paralel atau relatif dari chord mayor dan juga merupakan chord tingkat ke 6 dalam chord scale pada major family chord. Jadi hubungan kunci mayor dan minor ini sangat erat dan saling membutuhkan terutama dalam progresi lagu atau musik apapun pasti terdapat 2 jenis chord ini.

Video belajar piano atau video tutorial piano berikut ini akan menjelaskan secara lengkap 12 kunci minor pada piano / keyboard, juga bagaimana cara mudah, cepat, praktis cara bermainnya dengan pendekatan 2 chord fingering yakni conservative chord fingering (penjarian umum) dan alternative chord fingering (penjarian alternatif).


Belajar Kunci Dasar Piano Keyboard


Kunci atau chord minor, apa karakternya ? kunci atau chord minor memiliki bunyi yang khas, karakter suaranya cenderung sedih / galau / gelisah, tidak heran jika kunci ini sering dimainkan di lagu-lagu atau nyanyian-nyanyian maupun musik-musik yang bernuansa sedih.

Walaupun kunci atau chord minor sering dimainkan atau mayoritas dimainkan di lagu-lagu atau musik yang bersuasana sedih, tetapi tidak mutlak, artinya ada juga lagu atau musik yang bernuansa ceria menggunakan chord minor. Intinya dalam musik itu tidak ada yang mutlak, tapi kecenderungan ada.

Ingat ! kunci / chord mayor dan minor merupakan 2 chord paling pokok dan utama dalam permainan piano. karena itulah kita harus benar-benar bisa mengetahui dan mempelajari teknik dasar bermain kunci / chord piano yang baik dan benar, video belajar piano berikut ini akan memaparkannya, video tutorial piano ini juga merupakan cara mudah, cepat dan praktis bermain dasar piano / keyboard. Bagi pemula, video ini adalah tontonan WAJIB ! selamat menyimak dan semoga bermanfaat.







Belajar Formula Chord Minor Piano Keyboard (Nada-Nada Pembentuk Chord Piano)


Untuk lebih jelas lagi tentang formula chord (chord tones) atau nada-nada pembentuk chord, berikut ini akan dijabarkan formula dari kunci / chord minor (sangat dianjurkan rumus teori formula chord ini dihafal karena manfaatnya sangat besar untuk mempermudah menguasai permainan kunci / chord piano keyboard, permainan chord dan harmoni piano hingga nanti di level improvisasi piano)

  1. Cm = C Eb G atau C D# G
  2. C#m (Dbm) = C# E G# atau Db E Ab
  3. Dm = D F A
  4. D#m (Ebm) = D# F# A# atau Eb Gb Bb
  5. Em = E G B
  6. Fm = F Ab C atau F G# C
  7. F#m (Gbm) = F# A C# atau Gb A Db
  8. Gm = G Bb D atau G A# D
  9. G#m (Abm) = G# B D# atau Ab B Eb
  10. Am = A C E
  11. A#m (Bbm) = A# C# F atau Bb Db F
  12. Bm = B D F# atau B D Gb 


Silahkan baca juga artikel : 


Belajar Kunci Piano Keyboard 12 Chord Mayor C C# D D# E F F# G G# A A# B LENGKAP !

Belajar Kunci Piano Keyboard 12 Chord Dominant : C7 C#7 D7 D#7 E7 F7 F#7 G7 G#7 A7 A#7 B7 LENGKAP !



jika anda sudah bisa bermain chord / kunci dasar piano dengan baik, maka anda boleh lanjut ke video ini, video belajar piano keyboard berikut ini berisikan beberapa latihan cara bermain piano keyboard yang mudah, gampang dan enak didengar, anda akan menikmati latihan ini, selamat menyimak dan selamat belajar...




Untuk lebih memperdalam lagi cara bermain atau teknik bermain piano keyboard anda bisa mengunjungi youtube Reyal Musik atau Klik !!! Kumpulan Video Tutorial Belajar Piano / Keyboard Lengkap Untuk Pemula


Belajar Kunci Gitar Dasar Lengkap Untuk Pemula Chord Mayor, Minor & Dominant7- GAMBAR + VIDEO


( Words & Lesson by Dani MKD @ReyalMusik )




Reyal Musik membuka program les / kursus musik (gitar, piano keyboard, bass, drum) terbaik, profesional, unik dan paling efektif dengan metode 'Play By Ear And Multi Genre Approaching', konsep ajaran yang bisa mencetak calon-calon musisi yang lebih fleksibel, cerdas, tangkas dan berjiwa innovator. Reyal Musik menawarkan program les musik dengan biaya yang terjangkau untuk semua, untuk info lengkap mengenai les musik, metode ajaran, kurikulum belajar dan biaya les silahkan klik Info Lengkap Studio Reyal Musik





Reyal Musik

Reyal Musik adalah studio rekaman, kursus musik, jasa aransemen musik dan jasa pembuatan lagu terbaik dan profesional dengan biaya terjangkau, small price but BIG quality !

VISIT OUR OFFICIAL SITES :

www.studioreyalmusik.com

www.reyalmusik.com

4 Komentar

silahkan ketik pertanyaan anda jika ingin bertanya atau butuh penjelasan lebih lanjut mengenai postingan artikel ini, admin akan segera merespon dan memberikan jawaban secepatnya, dan mohon untuk tidak spamming di kotak komentar, beriklan atau bertanya diluar topik (out of topic) karena admin akan menghapus hal-hal demikian, terimakasih dan semoga artikel ini bermanfaat untuk anda

Lebih baru Lebih lama